Apakah Penderita Kista Ovarium Dapat Hamil?

Apakah wanita yang menderita penyakit kista dapat hamil? Begitulah kira-kira pertanyaan yang muncul ketika seorang divonis menderita kista. Sebelum menjawab pertanyaan tersebut marilah terlebih dahulu kita mengenal apa itu kista? Bagaimana caranya kista bisa muncul pada wanita?
Kista adalah: tumor jinak yang merupakan tumor cair yang biasanya tumbuh dan berkembang di indung telur. Dengan bentuknya yang kistik, berasa cairan kental dan pula ada yang berbentuk anggur. Dimana kista ini akan bisa terus terbentuk selama seorang wanita masih menghasilkan hormon kesuburan. Jadi walaupun penderita kista pernah mengangkat kistanya, ia tetap berpeluang terkena kista lagi selama ia menghasilkan hormon kesuburan. Sebaliknya, kista akan berhenti terbentuk jika seorang wanita telah berhenti menghasilkan hormon kesuburan. Baca Juga: Hipotiroidisme Penyakit Yang Menyebabkan Anda Susah Untuk Hamil

Lalu, bagaimana ceritanya kista dapat tumbuh dan berkembang di dalam tubuh wanita? Pada dasarnya kista ini adalah hasil dari pelepasan sel-sel telur dari ovarium yang biasanya terjadi setiap bulan dan biasanya akan menghilang dengan sendirinya, tapi adanya kista ini justru makin berkembang dan membesar pada saat ovulasi. Pembesaran inipun semakin menjadi ketika hormon progesteron merangsang dinding rahim yang kemudian akan membentuk bantalan yang berisi cairan.


Kembali kepada topik kita semula, lalu apakah penderita kista dapat hamil? Jawabannya bisa! Karena pada dasarnya kista ovarium tidak mempengaruhi kesuburan seorang wanita, dengan kata lain dengan menderita kista ovarium Anda tetap berpeluang untuk memiliki anak. Asal kista tidak sampai menekan saluran telur atau menekan sistem pembuluh darah ke indung telur. Baca Juga: Ingin Cepat Hamil? Hindari Depresi!

Subscribe to receive free email updates: